Halo Keluarga (0761) 62612 0812 4900 3900

Blog

26
Jul

Asam Urat Tinggi? WASPADA!!!

Hai Sahabat Arga, pernah gak sih mendengar istilah asam urat? Sebenarnya Apa sih asam urat itu? Yuk kita simak ulasan mengenai asam urat berikut ini

Asam Urat Itu Apa Sih???
Asam Urat adalah hasil sisa metabolisme (pencernaan) zat purin yang berasal dari makanan yang kita konsumsi. Zat purin itu sendiri terdapat disetiap bahan makanan yang berasal dari makhluk hidup (hewan/tumbuhan).
Penyakit Asam Urat Tinggi (Hiperurisemia)
Kondisi Hiperurisemia terjadi ketika kadar Asam Urat didalam darah melebihi batas normal. Untuk perempuan, kadar normal asam urat adalah kurang dari 6 mg/dl, sedangkan untuk laki-laki, kadar normal asam urat yakni kurang dari 7 mg/dL.
Bagaimana Kadar Asam Urat dapat meningkat?
Setiap orang memiliki zat Asam Urat didalam darahnya. Normalnya, asam urat akan dikeluarkan dari dalam tubuh dalam bentuk feses (kotoran) dan urin (air kencing). Tetapi jika terlalu banyak mengkonsumsi makanan yang mengandung zat purin, maka ginjal tidak mampu mengeluarkan Asam Urat sehingga kadarnya akan meningkat didalam darah. Asam Urat yang berlebihan akan terkumpul pada persendian sehingga menyebabkan rasa nyeri atau bengkak.
Apa Penyebab Asam Urat Tinggi?
1. Faktor keturunan
2. Konsumsi makanan tinggi purin
3. Konsumsi kafein dan alcohol
4. Gangguan pengeluaran asam urat di ginjal
5. Stress dan hipertensi
6. Kelelahan dan cedera sendi
7. Resiko tinggi diatas 40 tahun
Tanda dan Gejala Hiperurisemia
1. Sendi terasa nyeri terutama pada malam dan pagi hari
2. Sendi terasa ngilu, bahkan tanpa bengkak dan meradang (kemerahan)
3. Nyeri sendi berulang kali pada jari kaki, jari tangan, tumit, lutut, siku, dan pergelangan tangan
4. Pada kasus yang parah, sendi akan mengalami nyeri hebat ketika bergerak
Apa Sajakah Makanan yang Mengandung Tinggi Purin?
Makanan yang mengandung banyak zat purin dapat meningkatkan kadar asam urat, antara lain:
1. Bayam, kangkung, kubis, daun singkong, daun pepaya, buncis, jamur
2. Emping (melinjo)
3. Nanas
4. Jeroan (babat, usus, hati, paru)
5. Otak
6. Lemak, kacang, makanan laut, daging, sarden, kerang, es krim, keju
Bagaimana Pencegahannya?
1. Hindari makanan dengan kadar purin tinggi
2. Hindari mengkonsumsi alcohol dan minuman bersoda
3. Hindari bekerja terlalu keras (istirahat yang cukup)
4. Lakukan pemeriksaan kadar asam urat secara berkala
5. Konsultasikan dengan dokter/apoteker anda
Nah, cukup sekian penjelasan mengenai Asam Urat, Yuk Sahabat Arga rajin-rajin periksa kadar asam urat dan konsultasikan mengenai pengobatannya dengan dokter/apoteker sahabat. Salam Sehat Keluarga

 

Sumber : Wardina Lubis, S.Farm, Apt

Semoga bermanfaat

Salam Sehat Keluarga
www.apotekkeluarga.co.id
www.apotekkeluarga.com
line : apotekkeluarga
Bbm :5B25F198
instagram :apotek_keluarga
twitter :@Apotekkeluarga_
fb :Apotek Keluarga
Hp / WA : 081249003900

free delivery untuk sahabat yang berlokasi di Pekanbaru
Alamat Kantor Pusat : Jln HR Soebrantas No.297 A Panam – Pekanbaru
☎ (0761) 62612, 0812-4900-3900

Cabang :
☎ 0811 7575 291 Apotek Keluarga 1 (Jln HR Soebrantas No.297 A)
☎ 0811 7575 292 Apotek Keluarga 2 (Jl.HR Soebrantas no 52 A)
☎ 0811 7575 293 Apotek Keluarga 3 (Jl. Garuda sakti km 02)
☎ 0811 7575 294 Apotek Keluarga 4 RUMBAI (Jl.sembilang no 16 A)
☎ 0811 762 240 Apotek Keluarga 5 PANDAU (Jl.Pasir putih no.99 )
☎ 0811 766 297 Apotek Keluarga 6 (Jl.Jend Sudirman No 94 , Area Pasar Buah )

 

Leave a Reply